Pages

Rabu, 17 Oktober 2012

Update Windows 8 Hadir di Hari Peluncuran

Belum lama ini, CEO Intel, Paul Otellini, menyebutkan bahwa masih banyak bug di versi final Windows 8. Microsoft pun berjanji akan terus melakukan perbaikan.

Hasilnya, update terbaru pun siap dirilis di hari pertama peluncuran Windows 8 pada 26 Oktober 2012 nanti.

Dikutip dari Slashgear, Rabu (10/10), perlakukan berbeda diterima oleh Microsoft Developer Network dan pelanggan kelas enterprise, dimana update tersebut sudah bisa didapatkan sejak saat ini.

Beberapa perbaikan yang terjadi antara lain penggunaan daya baterai yang lebih efisien, performa yang lebih baik di aplikasi Windows 8 dan Start screen serta peningkatan kualitas audio dan video playback.

Tak hanya itu, Microsoft juga memberi perbaikan agar lebih banyak aplikasi dan driver yang kompatibel dengan sistem operasi ini.

Untuk terus menyempurnakan Windows 8, Microsoft berencana memberi update terbaru di hari Selasa pertama setiap bulannya. Ini tentunya merupakan kabar baik, apalagi jika Microsoft terus melakukannya hingga beberapa tahun ke depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar