Pages

Rabu, 17 Oktober 2012

Sepuluh Pemain Italia Gilas Denmark

Tak ada kejutan dalam laga Italia kontra Denmark di kualifikasi Piala Dunia Grup B Zona UEFA, yang dilangsungkan di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Selasa (16/10) malam waktu setempat atau Rabu (17/10) dinihari WIB. Italia yang harus bermain 10 pemain berhasil menggilas Denmark dengan skor 3-1 (2-1). Hasil ini pun memperkokoh posisi Gli Azzurri, julukan untuk Timnas Italia, sebagai pemimipin klasemen sementara Grup B.
Di babak pertama, Denmark yang berperan sebagai tim tamu berhasil mengawali pertandingan dengan baik. Hasilnya Nicklas Bendtner dan kawan-kawan berhasil merepotkan pertahanan Italia yang dijaga oleh Andrea Barzagli. Namun, performa Morgan de Sanctis yang menggantikan posisi Gianluigi Buffon berhasil mengkandaskan serangan Tim Dinamit.
Akhirnya tuan rumah pun berhasil mengendalikan pertandingan. Wal hasil, tim asuhan Cesare Prandelli pun berhasil menciptakan gol perdana di laga tersebut, setelah Riccardo Montolivo berhasil mengkonversi umpan yang disodorkan oleh penyerang Manchester City Mario Balotelli di menit 33. Empat menit kemudian, Italia memperbesar keunggulannya melalui gol Daniele De Rossi. De Rossi berhasil mencetak gol setelah menyundul bola yang diumpankan oleh Andrea Pirlo.
Dipengujung babak pertama, Denmark mampu memperkecil selisih gol, tepatnya pada menit 45+1, lewat gol indah yang dicetak oleh Willian Kvits. Kvits tanpa ampun melontarkan tendangan voli ke gawang De Sanctis.
Tim tamu pun seperti mendapatkan angin segar setelah Pablo Osvaldo diganjar kartu merah akibat melanggar Nicolai Stokholm, di menit pertama babak kedua berlangsung. Akan tetapi, mental kuat yang dimiliki Italia akhirnya membuahkan hasil. Walau hanya bermain 10 pemain, Italia berhasil memantapkan keunggulannya, setelah Balotelli mencetak gol ketiga Italia pada menit 54, dengan memanfaatkan assits kedua Pirlo dalam pertandingan ini. Pertandingan pun usai dengan kemenangan Italia.
Sementara di pertandingan Grup B lainnya, di mana Republik Ceko yang menjamu Bulgaria, harus puas berbagi poin, karena hanya bisa bermain imbang tanpa gol. Hasil imbang tersebut membawa Bulgaria bercokol di posisi dua dengan enam poin, disusul oleh Republik Ceko.Sedangkan Denmark dan Malta berada di posisi kelima dan keenam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar